MediaDuta | Palopo — Suasana haru dan bahagia menyelimuti warga di Jalan Mungkasa, Wara Timur, Palopo. Universitas Kurnia Jaya Persada (UKJP) menggelar kegiatan “Berbagi Ramadhan” dengan tema “Berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadhan”. Kegiatan ini diisi dengan pembagian sembako kepada masyarakat yang membutuhkan.
Pembagian sembako ini dipimpin langsung oleh Ketua Yayasan Kurnia Jaya Persada, dr. Indah Mustika Sari, S.Ked., MARS, bersama dengan Civitas Akademika UKJP. Ia menyampaikan bahwa tujuan utama kegiatan ini adalah untuk berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadhan. “Kegiatan ini merupakan bentuk syukur kami kepada Allah Azza wa Jalla, sesuai dengan tema kegiatan ini,” ujarnya.
Senyum sumringah terpancar dari wajah para penerima bantuan, mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas kepedulian UKJP. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat yang membutuhkan, serta mempererat tali silaturahmi antara UKJP dan masyarakat Kota Palopo.(*)