PPS Desa Salulemo Terima Logistik Pilgub Sulsel

LUWU UTARA — Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Salulemo menerima Logistik dari Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dengan Baik dan Aman.

“Demi berjalan dengan Baik dan aman pesta demokrasi ini kami melakukan pengawasan dengan siap siaga sehingga tercipta suasana pemilihan yang kondusif,” ujar Aida A. Tendri selaku PAM Tps Desa Salulemo.

Bacaan Lainnya

Hingga pagi kami akan stand by di lokasi penyimpanan Logistik ini hingga di salurkan ke masing-masing tps.

“Mulai pagi saya sudah siap di sekretariat PPS hingga pagi besok sampai Logistik itu telah disalurkan dan dipastikan baik dan aman,” jelas Bhabinkamtibmas Desa Salulemo,Desa Kariango,Desa Bumi Harapan.

Menurutnya Melaksanakan PAM dengan baik akan menghasilkan hasil yang lebih baik sehingga hasil yang diinginkan tercapai dengan baik.

Selain itu Ketua PPS Desa Salulemo Haerul Tungga menyatakan bahwa dalam PAM logistik ini kita juga melibatkan semua Linmas yang ada didesa salulemo.

“Linmas juga saya wajibkan untuk PAM logistik serta semua anggota dan Sekretariat PPS sekaligus para ketua KPPS,” tuturnya. (Put)

Pos terkait