MEDU-ONLINE, PALOPO – Kafilah Kecamatan Wara Utara meraih juara umum Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Kota Palopo ke-10.
Wara Utara berhasil unggul dari 8 kafilah lainnya, sekaligus merebut piala bergilir dari juara umum sebelumnya, Kecamatan Wara Selatan.
Sedangkan juara 2 diraih Kafilah Kecamatan Mungkajang, dan Juara 3 Kafilah Kecamatan Wara.
Wali Kota Palopo HM Judas Amir menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada semua kafilah dan official.
“Semoga kemenangan yang didapatkan dalam MTQ ini, bisa menjadi dorongan untuk melaksanakan kegiatan seperti ini,” katanya dalam acara penutupan MTQ, Kamis (31/3/22) malam.
Judas menyebut kegiatan ini diharap meningkatkan motivasi kepada masyarakat.
“Semangat yang terbangun melalui tema Kolaborasi Membangun Akhlak, adalah salah satu upaya untuk meningkatkan motivasi kepada masyarakat, dalam mempelajari dan mengamalkan Al Qur’an,” ujarnya.
Sebelumnya, MTQ kali ini mengusung tema “Kolaborasi Membangun Akhlak”.”
Adapun tujuan kegiatan dilaksanakan sebagai proses seleksi untuk menuju MTQ tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang digelar di Kabupaten Bone, Mei 2022.
Selain itu kegiatan ini juga bertujuan membangkitkan kembali spirit kebersamaan seluruh stakeholder. (*)