Luwu Timur — Pelantikan Kepala Desa (Kades) dilakukan secara serentak di Kabupaten Luwu Timur Rabu, 6 Desember 2017 yang diadakan di Jalan Malili Gedung Simpurusiang. Pelantikan ini dipimpin langsung oleh Bupati Luwu Timur, H Thoriq Husler,
Namun dari pelantikan yang mencangkup 19 desa di Kabupaten Luwu Timur itu, ada yang menarik perhatian undangan yang hadir.
Yakni, Hj. Nurhayati Suparjo yang menjadi pemenang di Pilkades Desa Wonorejo barat Kecamatan Mangkutana beberapa bulan yang lalu.
Istri dari H. Suparjo, salah satu tokoh di Kabupaten Luwu Timur ini merupakan kades satu-satunya perempuan yang dilantik secara serentak di acara pelantikan Kades Kab. Lutim 2017 ini.
Hj. Nurhayati Suparjo yang ditemui usai pelantikan mengatakan, jabatan yang diamanahkan oleh rakyat terhadap dirinya akan dijalankannya sebaik-baiknya.
”Dengan mengucapkan Bismillah, saya siap menjalankan amanah yang diberikan dengan sebaik-baiknya. Karena itu dukungan dukungan semua pihak dalam menyukseskan program nantinya akan sangat membantu,” kata Hj. Nurhayati Suparjo.
Ia tambahkan, bahwa ini merupakan kebanggaan bagi kaum perempuan lainnya.
”Saya yakin perempuan juga bisa menjadi pemimpin. Karena itu, saya berharap agar perempuan Luwu Timur juga bisa bangkit sesuai dengan bidangnya masing-masing. Mari kita tunjukkan bahwa kita bisa,” tegasnya.
Diberitakan sebelumnya, sebanyak 19 Kepala Desa (Kades) terpilih hasil Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak resmi menjabat sebagai Kades. Dengan Masah periode 2017 – 2022. setelah Bupati Luwu Timur , H.Thoriq Husler,melantik 19 Kepala Desa.
Sementara itu pelantikan ini di hadiri beberpa pejabat di antaranya unsur pimpinan DPRD serta turut hadir Kapolres Luwu Timur dan beberapa tamu undangan.(*)