PALOPO — Palopo sedang menuju kota metro yang berkembang cukup pesat. Ini bisa dilihat dari semakin majunya perekonomian, populasi penduduk, populasi jenis usaha baru dan jumlah pengusaha yang terus bertumbuh sangat signifikan di 2018.
Seiring kemajuan itu, tingkat keamanan di kota Palopo yang excellent juga mendapat kredit tersendiri sehingga investor tak ragu untuk menanam modal besarnya di kota berkategori sedang di utara Provinsi Sulawesi Selatan ini.
Semua itu bisa dicapai berkat kemauan dan kegigihan Pemkot Palopo dalam menerapkan pola pemerintahan yang efektif, bersih dan berwibawa.
Tak hanya itu, kreatifitas warganya pun meningkat pesat. Beberapa komunitas di Kota Palopo juga sudah mulai menumbuhkan kesadaran berdiskusi. Budaya diskusi ini sangat baik, selain promosi bagi Kota Palopo juga menumbuhkan kesadaran berdemokrasi sehingga prinsip-prinsip Good and Clean Goverment dapat terwujud.
Beberapa anak muda, sebut saja Anjas Chambank misalnya, menjadi inspirasi dengan menghadirkan “Sudut Pandang” di jejaring Sosmed Youtube. Serta paling anyar ada jurnalis online yang akrab disapa Iccank, yang kini mengemas tayangan talkshow “Bincang Iccank” yang bakal menghadirkan diskusi-diskusi hangat seputar Tana Luwu.
Saat dijumpai, Sabtu 29 Desember 2018, jurnalis nyentrik ini mengatakan jika dirinya sengaja menghadirkan program talkshow sekedar merangsang minta pikir masyarakat.
‘Selama ini kita sudah gagal merangsang minat baca, saya coba bagaimana kalo kita merangsang minat pikir saja, dengan dialog dan semacamnya, saya rasa ini bagus serta sehat karena budaya diskusi ikut menumbuhkan kesadaran berdemokrasi rakyat,” tandas mantan Sekjen organisasi supporter PSM Makassar ini.
Rencananya, untuk episode perdana, Iccank menggagas polemik soal kenaikan tarif PAM TM yang mulai ramai jadi bahan bincang di tengah masyarakat.
Narasumber yang dihadirkan selain Afrianto seorang pengamat ekonomi yang juga mahasiswa pascasarjana UMI, akan hadir pula pakar sekaligus pengamat kebijakan publik Drs Syahiruddin Syah MSi, yang akrab disapa Pak Eko, dosen di Universitas Andi Djemma serta Ketua Komisi III DPRD Palopo, Abd Rauf Rahim ST dari Fraksi NasDem.
Tayangan talkshow BI bisa disaksikan Sabtu malam ini (29/12) mulai pukul 20.00 WIB, di Facebook Palopo Live dan grup-grup Sosial Media lainnya seperti Forum Diskusi Pemilu 2019 dan Youtube. (Rls/**)